PT Mayora Indah Tbk (MYOR) berencana meningkatkan kapasitas produksinya tahun ini. Mengingat, saat ini tingkat utilisasi pabrik Perseroan sudah sebesar 70 persen. "Utilisasi sudah hampir 70 persen, jadi harus ekspansi di biskuit, wafer, dan kopi. Kami akan tambah kapasitas sekitar 25 persen," kata Direktur Utama PT Mayora Indah Tbk, Andre Sukendra Atmadja.
Guna merealisasikan rencana tersebut Perseroan telah menyiapkan dana sebesar Rp 1 Triliun untuk melakukan pembangunan perluasan pabrik baru yang berasal dari pinjaman perbankan dan kas internal. "Manajemen melakukan ekspansi pabrik berupa perluasan fasilitas pabrik produksi dan dalam bentuk penambahan kapasitas produksi pada lokasi yang telah ada saat ini," ucapnya.
Meski memiliki rencana pengembangan perusahaan, pihaknya juga tengah mempersiapkan diri menghadapi fluktuasi nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS). "Selain nilai tukar, ada persaingan usaha juga yang harus diperhatikan. Kendala lain stabilitas supply dan harga bahan baku, itu juga," ungkapnya.
Sumber : suara.com
Penemuan dua sumber gas alam besar di perairan Kalimantan Timur dan Sumatera bagian utara pada tahun 2023 memberikan harapan dalam mendukung target produksi gas Indonesia tahun 2030 sebesar 12 miliar…
JAKARTA - Emiten produsen polyester milik Sri Prakash Lohia, PT Indorama Synthetics Tbk. (INDR) menargetkan bisnis tambang emas perseroan mulai beroperasi di kuartal I/2024. Presiden Direktur Indorama…
Anggota holding BUMN tambang MIND ID, PT Aneka Tambang Tbk. (ANTM) atau Antam menargetkan peningkatan produksi-penjualan sejumlah komoditas andalannya, seperti emas dan nikel pada 2024. Antam memacu penjualan…
BEI menjelaskan perseroan telah menunda pembayaran pokok Sukuk Mudharabah Berkelanjutan I Wijaya Karya Tahap I Tahun 2020 Seri A yang jatuh tempo pada 18 Desember 2023. Hal tersebut mengindikasikan adanya…
PT Aneka Tambang Tbk (Antam) angkat suara soal adanya temuan Kejaksaan Agung soal dugaan peleburan emas ilegal. Corporate Secretary Division Head Antam Syarif Faisal Alkadrie mengatakan, dalam…